Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Arwin Azis, S.STP menghadiri pelantikan dan pengukuhan pengurus Ikatan Kekeluargaan Mahasiswa Indonesia (IKAMI) Sulsel Cabang DI Yogyakarta Periode 2020 - 2021, di Hotel Tjokro Style Yogyakarta, Minggu, 4 Oktober 2020.
Pengurus Ikami Sulsel DI Yogyakarta ini dilantik langsung oleh Ketua Umum PB IKAMI Sulsel Rahmat Alkafi. Turut hadir Ketua BPW KKSS DIY Muchtar Sanusi, Akademisi UGM Prof. Mukhtasar, Ketua Umum IKPMDI, para pengurus besar, pengurus cabang, pengurus IKPM dan tamu undangan.
#PemudaMaju