Dispora / Berita / #71

Dispora Sulsel Bentuk Komunitas Sepeda, Andi Arwin Azis Pimpin Gowes

07 Jul 2020
Dispora Sulsel Bentuk Komunitas Sepeda, Andi Arwin Azis Pimpin Gowes

Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Provinsi Sulawesi Selatan, membentuk komunitas sepeda yang diberi nama Dispora Goes, Sabtu (15/2/2020) pagi.



Dipimpin langsung Kadispora Sulsel, Andi Arwin Azis, S.STP, Dispora Goes menunjukkan aksinya dengan bersepeda sejauh 20 KM. Dimulai dari kediaman Kadispora di Bonto Langkasa, menuju Villa Pantai Sawakung Dusun Beba, Kecamatan Galesong Utara, Kabupaten Takalar. Dekat wisata pantai Galesong Takalar.



Rombongan berjumlah 16 anggota Dispora Goes, menyusuri Jalan Andi Jemma, Veteran, dan berbelok ke Macan. Kemudian melewati Jenderal Sudirman, Haji Bau, masuk Metro Tanjung Bunga dan singgah beristirahat di Stadion Barombong.



Di Stadion Barombong, rombongan disambut Sekretaris Dispora, Suraedah, Kepala UPT Sapras Pora, Eka Wydia, Kasubag Program, Ruwaedah Adami dan Kasi Pembudayaan Olahraga, Juniarti. Selain beristirahat Kadispora Sulsel, Andi Arwin Azis melihat kondisi terkini stadion.



Setelah beristirahat sejenak, rombongan melanjutkan aksinya menuju titik finis. Disana rombongan disuguhi nasi uduk dan ikan bakar.