Dispora / Berita / #168

Dispora Mengaji dalam Sulsel Berdoa, Rabu 17 Juli 2024

20 Jul 2024
Dispora Mengaji dalam Sulsel Berdoa, Rabu 17 Juli 2024

Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Sulawesi Selatan melaksanakan Sulsel Berdoa, pada hari Rabu, 17 Juli 2024, di Mushola Kantor Dispora Sulsel, GOR Sudiang Makassar.



Sulsel Berdoa kali ini, diisi dengan tilawah Al-Qur'an surah Al-Baqarah ayat 285 dan 286.



Dilanjutkan dengan Kultum tentang keutamaan membaca 2 ayat terakhir Al-Baqarah tersebut, oleh Ustadz Harjuanta Hamid.



"Waktu yang disunnahkan membaca 2 ayat ini adalah setiap malam hari. Antara Ba'da Isya hingga menjelang tidur. Keutamaannya adalah diberi kecukupan," ucap Harjuanta sambil mengutip hadist Rasulullah SAW yang diriwayatkan HR. Bukhari.